Pelatihan Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan (PKB) Kepala Madrasah KKMTs Kab. Lumajang

Waka. Kurikulum MTs. Miftahul Ulum 2 Banyuputih Kidul, Husen, S.Pd.I mewakili Kepala Madrasyah mengikuti pembukaan Kegiatan Pelatihan Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan (PKB) bagi Kepala Madrasah Tsanawiyah Se Kabupaten Lumajang. Selasa (08/11/22). Sementara itu kepala MTs. Miftahul Ulum 2 tidak bisa hadir karena kondisi kesehatan dan dalam tahap pemulihan.

Bertempat di Aula MTs.N 1 Lumajang lantai, pelatihan PKB diikuti oleh kepala madrasah tsanawiyah se Kabupaten Lumajang yang hampir mencapai 130 lebih. Hadir dalam kegiatan tersebut : Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Lumajang, Kasie. Pendma dan Ketua KMMTs Kabupaten Lumajang yang juga kepala MTsN 1 Lumajang.

Kegiatan PKB kepala madrasah dibuka langsung oleh Kepala Kantor Kementerian Agamais Kabupaten Lumajang Dr. H. Muhammad Muslim, S.Ag., M.Sy. Dalam sambutan dan arahannya, Doktor alumnus UIN KHAS Jember ini menekankan bahwa kepala madrasah harus paham dengan tugasnya sebagai kepala madrasah.

“Jangan sampai ada kepala sekolah tidak tahu visi misi sekolahnya. Mau dibawa kemana Madrasah nya jika kepalanya tidak tahu dan tidak mengerti visi misi.madrasah yang dipimpinnya. Jangan hanya berpikir yang penting jalan” Tegasnya

Menurut anggota IKA PMII Jawa Timur ini kepala Madrasah harus memiliki keberanian satu tingkat dari para waka dan gurunya. Kepala juga harus mampu mengambil resiko dalam mewujudukan tujuan besarnya. Oleh sebab itu, dalam mengembangkan madrasah, kepala madrasah dituntut untuk membangun relasi dan kerjasama dengan berbagai pihal dan instansi di luar madrasah

Sambutan selanjutnya disampaikan oleh Kasie. Pendma Kemenag Lumajang H. Hasanuddin, M.Pd.I. Sebelum menyampaikan materinya tentang Moderasi Agama. Mantan Kepala MAN Lumajang ini mendorong para kepala madrasah yang hadir agar terus berikhtiar untuk mengembangkan Madrasah dengan melakukan inovasi-inovasi baru.

Menurut pria yang akrab disapa Ustadz Hasan ini sampai hari ini belum ada ekstrakurikuler Robotik di jenjang madrasah tsanawiyah di Lumajanbanya

Pihaknya juga berharap agar Kepala Madrasah mampu bersinergi dengan operator madrasah agar data data madrasah valid dan riil. Masih menurut Hasan berdasarkan evaluasi dalam PKKM tahun yang lalu Rata-rata belum ada data yang menunjukkan prestasi kepala madrasah dan guru.

Undangan Pelatihan PKB Kepala Madrasah

2 Replies to “Pelatihan Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan (PKB) Kepala Madrasah KKMTs Kab. Lumajang”

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *