Kementerian Agama RI melalui Direktorat Guru dan Tenaga Kependidikan Madrasah, Direktorat Jenderal Pendidikan Islam telah membuka pendaftaran bagi guru madrasah yang telah memenuhi syarat. Hal tersebut sesuai dengan surat edaran Nomor B-227.1/Dt.I.II/OT.00/02/2022 yang telah ditandatangani secara elektronik oleh Direktur Guru dan Tenaga Kependidikan Madrasah, Muhammad Zain, Rabu (22/02/22)
Dalam surat tersebut disebutkan beberapa hal-hal sebagai berikut:
- Pendaftaran dibuka mulai tanggal 23 Februari –5 Maret 2022 bagi guru madrasah yang telah lulus seleksi akademik;
- Pendaftaran dilakukan oleh guru secara mandiri menggunakan akun masing-masing melalui Portal SIMPATIKA Kemenag
- Kandidat Mahasiswa akan dipilih sesuai dengan kuota PPG 2022 berdasarkan regulasi yang berlaku.
Silahkan Download Surat Edaran Resmi di bawah ini