Senin (04/07/22), MTs. Miftahul Ulum 2 Bakid resmi membuka pengenalan lingkungan madrasah yang disebut dengan MATSAMA (Masa Ta’aruf Siswa Madrasah). Diawali dengan menyanyikan Lagu Kebangsaan Indonesia Raya, Yahlal Wathan kemudian Hymne Madrasah, kegiatan MATSAMA Putra dibuka langsung oleh Direktur Pendidikan Dasar dan Menengah Yayasan Miftahul Ulum H. M. Aminudin Sofi, M.H.
Baca Juga :
PRA MATSAMA: SISWA DIPERSIAPKAN PENGENALAN LINGKUNGAN MADRASAH
Dalam sambutannya menyampaikan bahwa pendidikan di jenjang menengah pertama atau madrasah tsanawiyah tidak sama dengan sekolah dasar. “Di jenjang ini kalian harus belajar mandiri dan belajar bersosial dengan teman, karena usia kalian bukan lagi anak-anak namun usia siswa madrasah tsanawiyah disebut remaja. Di usia saat ini kalian belajar menjadi manusia dewasa yang dapat bertanggung jawab dan menggali beragam pengetahuan” ungkap pria yang juga menjadi sekretaris Komite Madrasah.
MATSAMA Putri yang dijadwalkan bersamaan dengan siswa putra dibuka oleh Kepala Madrasah Sahroni, S.Pd.I, M.Pd yang dalam sambutannya mengutarakan perihal latar belakang diangkatnya tema MATSAMA tahun ini, yaitu “Mewujudkan Generasi Moderat, Tangguh, Kompetitif, dan Inovatif”.
Kepala madrasah yang menyelesaikan pendidikan strata I di STAI Ma’had Aly Al-Hikam Malang ini mengungkapkan bahwa isu nasional dan isu global yang akhir-akhir ini terjadi. Isu yang dimaksud semisal disintegrasi kebangsaan, kemampuan beradaptasi dengan beragam masalah multidimensional, peningkatan softskill dan pola pikir kritis disertai alternatif solusi untuk mengarungi zaman yang serba cepat dan ambiguitas, “Adanya tema itu berawal dari kondisi nyata zaman yang serba cepat dan penuh ketidakpastian sehingga sehingga memicu distraksi dan ancaman disintegrasi kebangsaan, jadi selama kalian menjadi pelajar harus senantiasa mempersiapkan diri dengan beragam pengetahuan dan kemampuan agar mampu berpikir kritis dan kelak mampu merumuskan solusi-solusi untuk menyelesaikan permasalahan kebangsaan maupun permasalahan global”.
Alumni Pascasarjana IAI Al-Khoziny Sidoarjo ini juga menegaskan siswa MTs. Miftahul Ulum 2 juga harus siap menjadi generasi masa depan yang siap bersaing dengan bangsa lain serta mampu menciptakan terobosan-terobosan yang inovatif.
Ketua Panitia MATSAMA Zainul Arifin, S.H mengharapkan jika siswa baru kali ini harus lebih tangguh dan tanggap merespon perubahan zaman. Agar dapat melakukan hal itu, siswa harus memiliki kemampuan literasi dasar (membaca dan menulis). “Siswa angkatan pertama berhasil mengukir karya sepanjang sekolah disini dengan berbekal kemampuan literasi dasar, saya berharap kalian pun demikian. Bahkan dengan literasi saya yakin Siswa MTs. Miftahul Ulum 2 Bakid menjadi manusia unggul, tangguh, dan solutif”, harap Waka Kesiswaan.
Baik
Terima kasih
Madrasah hebat madrasah bermatabat 💪
Amin ya Rabbal Aalamiin