logo_mts192
0%
Loading ...

Kepala MTs. Miftahul Ulum 2 Ikuti Rapat Persiapan MTQ Kab. Lumajang 2020 di Pemkab Lumajang

Kepala MTs. Miftahul Ulum 2 Banyuputih Kidul Jatiroto Lumajang menghadiri undangan pengurus Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur’an (LPTQ) Kabupaten Lumajang dalam Rapat pembentukan keanggotaan Dewan Hakim MTQ Kabupaten Lumajang Tahun 2020, Senin (05/10/20).

Bertempat di lantai 3 Gedung Sekretariat Daerah Pemkab Lumajang Ruang Nararya Kirana Lantai 3, rapat dihadiri oleh semua koordinator dewan hakim MTQ Kabupaten Lumajang mulai cabang Tartil, Tilawah, Khat, Tahfidz, Qira’ah, Fahmi Qur’an, Syarhil Qur’an, MMQ dll serta dan jajaran pejabat bagian Kesra Pemkab Lumajang.

Sekilas informasi Kepala MTs. Miftahul Ulum 2 Banyuputih Kidul hadir dalam kapasitas sebagai koordinator dewan hakim cabang Musabaqah Fahmil Qur’an (MFQ).

Rapat pembentukan keanggotaan dewan hakim dipimpin langsung oleh Kabag. Kesra Setda Lumajang, Mahfud, M.Pd didampingi Kasubag. Keagamaan, Saefudin Zuhri, S.IP.

Dalam sambutannya, Kabag Kesra yang mulai menjabat sejak tahun 2019 menyampaikan bahwa MTQ Tingkat Kabupaten Lumajang Tahun 2020 ini berbeda dengan MTQ sebelumnya. Pasalnya MTQ tahun 2020 ini tidak semua cabang lomba akan dilaksanakan mengingat masa pendemi yang belum ada tanda-tanda akan berakhir.

“MTQ tahun hanya melombakan cabang Tilawah dari semua golongan sesuai dengan arahan bapak Bupati” jelasnya

“MTQ tetap dilaksanakan tapi jangan banyak mengumpulkan banyak orang. Namun pelaksanaan dan hasilnya tetap maksimal” imbuhnya menyampaikan pesan Bapak Bupati

Sementara untuk cabang yang lain yang tidak dilombakan seperti Syarhil, MFQ, Kaligrafi dan lain-lain dipasrahkan kepada koordinator pembina masing-masing.

“Yang tidak dilombakan kita pasrahkan kepada panjenengan semua Kyai. Saya yakin panjenengan semua sudah punya kader untuk dikirim ke MTQ Provinsi Jawa Timur 2021 nanti.” paparnya

Pria berkacamata ini juga menyampaikan harapannya kepada kepala MTs. Miftahul Ulum 2 Banyuputih Kidul selaku koordinator dan pembina LPTQ Cabang MFQ agar juga bisa mengirimkan peserta Putri cabang MFQ dari Pondok Pesantren Miftahul Ulum Banyuputih Kidul Lumajang.

“Peserta MFQ saya pasrahkan ke Banyuputih Kidul ustadz. Kalau bisa jangan putra saja tetapi juga peserta putri geh.” tuturnya

Pelaksanan MTQ Kabupaten Lumajang Tahun 2020 rencana akan dilaksanakan 18 November Tahun 2020. Ajang tersebut dilaksanakan dalam rangka menjaring calon kafilah MTQ Lumajang yang akan dikirim ke MTQ tingkat Provinsi Jawa Timur yang akan digelar di Kabupaten Pamekasan tahun 2021 mendatang.

Kegiatan rapat diakhiri dengan pengukuran seragam dewan hakim MTQ Tingkat Kabupaten Lumajang Tahun 2020

Share the Post:

Join Our Newsletter