Kepala Madrasah Ikuti Evaluasi Bantuan CBT Direktorat KSKK Madrasah Tahun 2021

Direktorat KSKK Madrasah
Direktorat Jenderal Pendidikan Islam Kementerian Agama RI menggelar”Evaluasi Bantuan Sarana Dan Prasarana
Tahun 2021″ secara daring melalui Zoom bersama Kepala Madrasah penerima Bantuan Sarana Prasarana
Madrasah Tahun 2021., Kamis (27/01/22)

Baca Juga

MTS. MIFTAHUL ULUM 2 TERIMA BANTUAN SERVER DAN JARINGAN KOMPUTER CBT DIREKTORAT KSKK MADRASAH 2021

Kepala MTs. Miftahul Ulum 2 Banyuputih Kidul, Sahroni, S.Pd.I., M.Pd juga ikut bergabung dalam kegiatan tersebut bersama kepala madrasah penerima bantuan sarana dan prasana dari berbagai kabupaten/kota dan provinsi di Indonesia.

Sraf Direktorat KSKK bagian Sarpras yang memandu evaluasi tersebut memanggil satu persatu kepala madrasah dan menanyakan kelengkapan barang yang diterima. Di samping itu, pihak KSKK juga menanyakan proses instalasi CBT dan pemanfaatannya. Pihaknya juga berharap bantuan tersebut betul-betul dimanfaatkan oleh masing-masing madrasah untuk meningkatkan kualitas pembelajaran dan mutu madrasah.

Di akhir acara, pihak direktorat KSKK juga mengingatkan agar segera mengupload foto dan dokumentasi bantuan CBT tersebut di simsarpras madrasah dan dokumen lain yang diminta oleh pihak direktorat.

One Reply to “Kepala Madrasah Ikuti Evaluasi Bantuan CBT Direktorat KSKK Madrasah Tahun 2021”

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *